Cirebon Online
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Kabupaten Cirebon, – Kegiatan serah terima jabatan Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon dari Pungki Handoyo, SH., MH., kepada Komang Trisna Diatmika ,A.MD.IM.,S.H.,MAP., sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon yang baru, berlangsung khidmat di kantor Imigrasi setempat. Jumat (28/2/2025).
Kegiatan tersebut di pimpin oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat, dengan dihadiri Pejabat Tinggi Kanwil Kemenkunham Jabar serta unsur forkopimda Wilayah III Cirebon serta undangan terkait lainnya.
Kakanim Pungki Handoyo SH.MH mengatakan, bahwa masa tugas sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 TPI Cirebon telah berakhir dan resmi digantikan oleh Komang Trisna Diatmika ,A.MD.IM.,S.H.,MAP., sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon.
“Alhamdulillah saya secara resmi akan pindah tugas di Palu Sulawesi dan telah selesai menjabat sebagai Kakanim Kelas 1 TPI Cirebon, semoga kepala imigrasi yang baru lebih baik dan maju lagi,” ungkap Pungki Handoyo.
Sementara itu Komang Trisna Diatmika ,A.MD.IM.,S.H.,MAP., sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Cirebon dalam sambutannya mengatakan sebagai pimpinan yang baru, dirinya akan langsung tancap gas dan berkordinasi dengan semua lini di Kanim Imigrasi kelas 1 TPI Cirebon.
” Saya memegang amanah selaku Kepala Kantor Imigrasi Cirebon dan berharap dukungan dan doa agar bisa membawa Imigrasi Cirebon menjadi lebih baik lagi,” tandasnya.
Ditambahkan Komang, Ia juga mengucapkan rasa terima kasih kepada pejabat terdahulu yang telah menahkodai Imigrasi Cirebon dengan lebih baik.
”Kami ucapkan juga terima kasih yang besar atas dedikasi dan kinerjanya Pa Pungki Handoyo yang telah memimpin Imigrasi Cirebon,” ucapnya.
Untuk itu, mulai hari ini dirinya akan koordinasi dan tancap gas biar semua program kerja berjalan dengan baik, apalagi motto pekerjaan saya terbiasa dengan cepat, maksimal serta profesional.
” Kami mohon dukungan dan kerjasama semua pihak, baik di internal kantor maupun eksternal, dan siap koordinasi dan silaturahmi ke berbagai pimpinan dan instansi terkait lainnya,” Pungkasnya. (Jamil)